Selasa, 23 November 2010

wirausahawan sukses

Pada hari sabtu 6 november 2010 saya mewawancarai seorang wirausahawan sukses di depan rumah saya. Ia adalah bapak alfiben dan istrinya bernama ibu eva mereka berwirausaha di bidang baju muslim. Mereka membuat sendiri baju yang akan dijualnya didekat rumah saya sangat ramai sekali karena dua rumah didepan disamping rumah saya merupakan pabrik baju muslim tersebut atau konveksi. Mereka memulai usaha ini kurang lebih sudah 15 tahun awalnya bapak alfiben adalah pedagang kaki lima di pasar tanah abang dan karena dia seorang yang tekun dia dapat menyewa sebuah toko ditanah abang awalnya memang hanya menyewa tetapi setelah 2 tahun kemudian ia dapat membeli sebuah toko, “sangat bahagia sekali waktu itu saya dapat memiliki sebuah toko” ujarnya. Dan berkat kerjakerasnya ia dapat membeli toko toko yang lain sampai sekarang ini ia kurang lebih memiliki 5 toko di tanah abang ia juga memiliki banyak anak buah dan hebatnya anak buahnya juga memiliki anak buah lagi. Tentu bukan hal yang mudah baginya untuk meraih sukses banyak sekali ujian dan rintangan, pernah suatu hari bapak alfiben ditipu oleh seseorang hingga ratusan juta banyaknya tapi ia hnya menganggapnya itu awa dari keberhasilan dan tak lama ia dapat bangkit lagi.bapak alfiben berumur 38 tahun dan istrinya 32 tahun ia mempunyai 3 orang anak yang bernama rezki, rara, dan haikal. Bapak alfiben bertempat tinggal di taman tridaya indah3 blok L13/10. Motto hidup keluarganya adalah “tidak ada yang tidak mungkin didunia ini jika kita terus berusaha dan kegagalan hanyalah awal darikeberhasilan”. Hambatan yang paling berat dalam bisnisnya adalah sewaktu beliau ditipu ” dan yang lainnya tidak ada hambatan selagi kita tekun” ujarnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar